Selasa, 25 Juni 2013

Beasiswa

Terinspirasi : Pelajaran Bahasa Indonesia

“Beasiswa kepada orang terbaik untuk yang lebih baik”


Beasiswa. Beasiswa biasanya berkaitan dengan tunjangan pendidikan seseorang dikarenakan prestasi, ketidakmampuan, pengabdian, dan lain-lain. Siapa yang tidak ingin mendapatkan beasiswa? Setiap orang pasti ingin mendapatkan pendidikan tanpa harus menelan uang yang sangat banyak jumlahnya. Terkadang, orang lebih memilih tidak melanjutkan sekolah hanya karena biaya sekolah atau kuliah yang sangat mahal. Ataupun memilih sekolah yang memiliki biaya rendah dengan kualitas yang rendah pula.
Mengapa saya memilih judul esai ini? Mungkin beberapa orang kurang tertarik dengan judul seperti ini, mungkin karena judul ini terlalu lazim, sederhana, dan bla bla bla. Sudah biasa intinya. Tetapi kali ini saya ingin merenungi apa makna dan manfaat beasiswa yang sudah dikucurkan dananya hingga  MILIARAN rupiah hanya untuk membiayai satu sekolah saja.
Saya ingin mengambil contoh sederhananya saja, yaitu SMA Negeri 10 Melati Samarinda. Banyak masyarakat yang berpikir bahkan guru-guru dan siswa-siswinya sendiri pun berpikir bahwa mengapa dana miliaran rupiah diberikan hanya untuk satu sekolah saja, padahal masih banyak sekolah-sekolah lain yang memiliki kualitas yang haruslah mendapatkan perhatian lebih atau masih banyak jalan-jalan yang rusak, sungai masih dikotori oleh sampah dan lain-lain.
 Padahal nyata-nyatanya, anak yang di berikan beasiswa di sekolah tersebut menyianyiakan dana yang besar tersebut dengan cara tidak makan, sering tidak masuk sekolah, tidak bersungguh-sungguh dalam belajar, dan yang terakhir adalah MENYONTEK. Luar biasa. Kedermawanan provinsi Kaltim terhadap anak-anak yang tidak bertanggung jawab sungguh sangat di sesali.
Namun, saya yakin. Provinsi Kaltim tidak sebodoh itu, mereka adalah orang yang pintar, dermawan, dan juga bijak. Karena untuk merubah suatu negeri bukanlah dengan cara menyuapi rakyatnya satu-persatu atau dengan cara memperbaiki jalan saja. Tetapi dengan cara memperbaiki Sumber Daya Manusianya. Got my point? Memberikan pendidikan yang terbaik kepada siswa-siswi yang terbaik untuk mengubah Kaltim dan Indonesia menjadi yang lebih baik. Itu lah tujuan yang harus dicapai. Hanya saja, sangat banyak yang harus dibenahi dari program pemberian beasiswa ini.
Yang pertama, penyeleksian ketat bahkan sangat ketat. Tanpa ada suap menyuap oleh pihak sekolah. Tujuannya adalah untuk mendapatkan siswa-siswi yang benar-benar berhak untuk mendapatkan beasiswa tanpa ada suap menyuap oleh oknum tertentu yang apabila hal tersebut terjadi maka akan merugikan banyak pihak yaitu mengambil hak orang-orang yang sebenarnya lebih pantas untuk sekolah di SMA Negeri 10 Melati. Saya yakin, Apabila sekolah tidak menggunakan prinsip suap-menyuap, dan kemudian siswa-siswi yang diterimanya adalah siswa-siswi terbaik di Kaltim. Maka, ketika mereka bersekolah pun mereka punya teman-teman belajar dan bersaing dari beberapa kota di Kaltim. Kemudian ditunjang pula dengan guru berkualitas, yang sering memberikan pengarahan membaca cepat, menulis esai, presentasi, praktek, dan pelayanan sekolah dan asrama yang tinggi, serta lingkungan asri ini J akan menghasilkan siswa-siswi yang sukses kelak kedepannya.
Kedua adalah Mengabdi. Siswa-siswi berprestasi, berkepemimpinan, dan berakhlak mulia lulusan  sekolah provinsi ini tentulah nanti akan melanjutkan kependidikan yang lebih tinggi yaitu perguruan tinggi, baik perguruan tinggi negeri, swasta ataupun luar negeri yang kemudian ketika mereka sudah lulus dan telah menjadi ‘seseorang’, diharapkan amat sangat untuk mengabdi kepada Indonesia, khususnya Kalimantan Timur. Baik itu menjadi pemimpin-pemimpin pemerintahan dan lain sebagainya yang akan menjadikan Indonesia dan Kalimantan Timur menjadi lebih baik daripada sebelumnya, sehingga kemiskinan dapat teratasi, tambang tidak lagi di kuasai oleh orang-orang asing, kesehatan masyarakat terjamin, sungai tidak lagi kotor, hutan menjadi asri, tata kota semakin rapi, dan jalan-jalan tidak lagi hancur karena pemimpin-pemimpin mereka adalah siswa-siswi SMA Negeri 10 Melati Samarinda yang mengabdi untuk Indonesia dan Kalimantan Timur.

Semoga bermanfaat J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar